KasaKusuK.com, Setelah sekian lama menyanyikan lagu Cari Jodoh versi bahasa Inggris I No Can Do, penyanyi asal Malta yang bercokol di Jerman, Fabrizio Faniello akhirnya berduet dengan penyanyi aslinya, Faang Wali. Peristiwa itu menjadi bagian dari pagelaran Nagaswara Music Awards (NMA) 2010 yang berlangsung hari Selasa (7/12) malam di Istora Senayan, Jakarta.
Ngaswara memang sengaja mendatangkan Fabrizio dari Jerman, khusus untuk mengisi acara NMA untuk berduet dengan Wali. Diiringi Magenta Orchestra pimpinan Andi Rianto, lagu Cari Jodoh dan Baik-baik Sayang memang menjadi megah. Lebih menarik lagi, karena Faang (volakis Wali) dan Fabrizio bersahut-sahutan, menyanyi bergantian dalam bahasa Indonesia dan Inggris.
Sebagai band yang bernaung di bawah bendera Nagaswara kebagian penghargaan yang cukup spesial dari ajang NMA 2010, yaitu setara band of the year. (m)