Temen Event
Dadali Nominasi Indigo Awards 2011

Dadali band dan sejumlah artis NAGASWARA lain dinominasikan dalam Indigo Awards 2011. Mereka adalah Delon (Best Male Artist), Dadali (Best Video), Mahadewi (Best Duo Group), dan Bimbo (Best Religy). Kepastian pemenangnya akan diumumukan pada 24 November, dan disiarkan langsung oleh Trans7.
“Alhamdulillah, kita berterimakasih kepada pecinta musik yang sudah mengapresiasi baik karya kita,” ujar Dyrga, vokalis Dadali.
Dadali, band asal Bogor, Jawa Barat yang meroket lewat lagu “Di Saat Aku Mencintaimu” itu, memang terhitung fenomenal. Bayangkan, dalam 1 tahun lagu “Di Saat Aku Mencintaimu” diposting di Youtube, viewernya sudah lebih dari 10 juta kali. Dampak ini, ikut mendongkrak jadwal on air dan off air Dadali, termasuk perolehan Ring Back Tone (RBT) lagu tersebut.
Selain Dadali, Delon juga dinominasikan untuk kategori Best Male Artis. Selama begabung dengan NAGASWARA, jebolan Indonesian Idol ini sudah merilis dua single, termasuk duet bersama Alena. Sementara Mahadewi lewat lagu “Satu-satunya Cinta”, dinominasikan untuk Best Duo Group. Terakhir adalah group Bimbo untuk kategori Best Religy.
Tahun ini, Indigo Awards berganti nama menjadi Indigo Digital Music Awards (Indigo DMA). Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi tahunan dari Telkom Group yang diberikan kepada insan kreatif dan karya industri musik digital. Metode penjurian mengusung konsep From Digital to Digital. Ini berarti juri akan memilih musisi terbaik berdasarkan trafik musik digital, yaitu nada sambung pribadi dan full track download. Juri Indigo DMA 2011 diwakili kalangan musisi, pengamat musik, komposer, media musik, radio, pakar sosial media, dan perwakilan Telkom serta Telkomsel.
Pada Indigo Awards 2010, NAGASWARA meraih penghargaan untuk kategori Best Label, dan WALI untuk Best Digital Music Band Duo. Kemenangan artis-artis NAGASWARA di Indigo DMA 2011 ini dapat dipastikan masyarakat dengan mengunduh mobile application dariwww.idma2011.com atau web www.idma2011.com/vote atau http://awards.plasaindigo.com. Yang pasti, Pemilih berkesempatan mendapat hadiah iPad, Samsung Galaxy Tab dan puluhan juta voucher belanja di PlasaCom (fif)

- Temen Artis2 months ago
Yusuf Cak Culay Berduka Atas Bencana Gempa Bumi Turki
- Temen NAGASWARA1 month ago
Bintang Band Luncurkan Single Cinta Ini Untukmu
- Temen Artis1 month ago
Personil Duo Anggrek Cerita Rahasia Tubuh Langsing
- Temen NAGASWARA2 months ago
Cinta Ini Untukmu Bintang Band di YouTube Malam Ini
reni mayang sari
07/12/2011 at 14:22
dadali is the best
maju trus ya grub band dadali
q reni dri mdiun slalu mndo'akn yg trbaik bt dadali
okkk
by: reni mayangsari