Connect with us

Temen Musik

Promosi Musik Jadi ‘King’, Kuasai Darat dan Udara

Promosi Musik Jadi 'King', Kuasai Darat dan Udara

Promosi adalah bagian dari pengenalan sebuah produk ke public. Begitu pula dengan promosi di bidang musik. Bedanya, di bidang musik perlu konsep dan strategi yang inovatif, bahkan revolusioner.

Selain itu, promosi di musik harus dijalani dengan berbeda-beda antara satu artis dengan artis lainnya. Otomatis otak harus berpikir super kreatif. Terlebih lagi, NAGASWARA hampir setiap minggu merilis produk musik dalam hal ini single dari artis.

Eksistensi NAGASWARA yang sudah 23 tahun di industri musik tanah air, sudah melahirkan beragam konsep promosi, dari yang standar hingga yang luar biasa. Hal ini yang membedakan NAGASWARA dengan label lainnya di Indonesia.

Dalam dunia promosi musik, NAGASWARA bukan hanya bekerjasama dengan pihak eksternal saja. Namun ladang promosi artis musik juga sudah dibangun, di antaranya dengan radio, TV, dan website pemberitaan yang berbasis digital.

Seiring perjalanan waktu, dengan pergeseran musik dari konvensional ke era digital, ternyata bidang promosi musik terjadi perubahan hebat atau di luar dari kebiasaan.

Saya menyebutnya sebagai “promosi operasi senyap”. Kenapa? Karena sistim kerjanya tidak terlihat secara nyata. Maksudnya, promosi yang dikerjakan melibatkan para ahli iT.

Dalam hal ini, saya mau bilang, saat ini bidang promosi musik yang serba digital, kita harus bermain di darat dan udara. Siapa yang menguasainya maka akan jadi “King” saat ini.

Salam “No Music No Life”
RK

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

TRENDING